.

Kamis, 05 Februari 2015

Pulau Pasumpahan, Sumatra Barat


Pulau Pasumpahan adalah sebuah pulau yang berada di perairan kecamatan Bungus Teluk Kabung, Kota Padang, provinsi Sumatra Barat, Indonesia. Klaim akan keindahan lautnya membuat pulau ini mulai dikenal oleh wisatawan lokal dan internasional.
Pulau Pasumpahan berada sekitar 200 meter dari Pulau Sikuai. Pulau ini memiliki obyek wisata pantai pasir putih dengan terumbu karang yang masih terjaga.
Pulau ini diharapkan akan menjadi daerah tujuan wisata unggulan di provinsi Sumatera Barat. Pulau ini terletak di sebelah barat Pulau Setan Kecil, untuk menempuh pulau ini memakan waktu 10 menit dari Sungai Pisang dengan mesin 45 PK.

Sumber : http://id.wikipedia.org/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar